Pagertani Farm Depok Rutin Panen Sayuran Segar Hidroponik

Urban Farming  
Ibu-ibu anggota Kelompok Tani Pagertani sedang panen sayuran hidroponik, ini menjadi sarana silaturahmi sekaligus bisa menghasilkan sayuran segar untuk ketahanan pangan masyarakat
Ibu-ibu anggota Kelompok Tani Pagertani sedang panen sayuran hidroponik, ini menjadi sarana silaturahmi sekaligus bisa menghasilkan sayuran segar untuk ketahanan pangan masyarakat

Pagertani Farm adalah area kebun urban farming yang dikelola oleh Kelompok Tani yang diberi nama Pagertani, berdomisili di Perumahan Depok Maharaja, Kota Depok, Jawa Barat.

Kelompok Tani yang ada dibawah binaan Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoran Mas Kota Depok ini tak henti-hentinya menghasilkan produk sayuran segar yang dibudayakan secara hidroponik.

Panen kali (12/11) ini menghasilkan 208 pak sayuran segar dan higienis, dimana setiap pack dengan berat sekitar 450 sampai 500 gram, atau setara dengan 93,600 Kg.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Hal yang selalu dilakukan oleh Poktan Pagertani adalah sedekah hasil panen kepada masyarakat yang memang membutuhkan, bahkan kepada balita diwilayahnya yang mengalami stanting. Panen kali ini sejumlah 27% nya disedekahkan atau setara dengan 22 Kg sayuran segar.

Ragam komentar dari para pelanggan sayuran higienis yang ditanam tanpa tanah ini, rerata mengatakan bahwa sayuran hidroponik lebih segar dan higienis. Ikut panen juga menjadi sebuah sensasi tersendiri, apalagi berada di tengah kota seperti Kota Depok yang sudah sangat minim lahan untuk pertanian.

Putri misalnya salah satu warga masyarakat yang ikut panen mengatakan sangat beruntung bisa ikut panen sayuran kali ini, sudah lama ingin ikut panen namun waktunya belum bisa disesuaikan. Wayan yang lokasi rumahnya tidak terlalu jauh dari lokasi kebun juga sangat senang bisa ikut merasakan panen sayuran yang begitu melimpah.

Kebun urban farming Pagertani Farm pada dasarnya tidak hanya membudidayakan sayuran hidroponik, namun diarea fasos fasum seluas 211 m2 itu telah ditanam berbagai tanaman yang dapat dikelompokkan menjadi Kebun Anggur, Kebun Tabulampok, dan Kolam ikan. Semuanya sudah menghasilkan bahkan dijual kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kebun yang telah berdiri sejak tiga tahun lalu itu juga menerima kunjungan dari berbagai lembaga pendidikan yang akan belajar mengenal urban farming. (Slamet Riyanto)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image