Instalasi Hidroponik Sederhana Namun Efektif
Sebelum memulai menjadi petani hidroponik wajib mengetahui jenis instalasi hidroponik yang akan digunakan.
Pertanian hidroponik adalah metode bercocok tanam tanpa menggunakan tanah (soilles) sebagai media tanam, melainkan menggunakan air yang sudah penuh dengan nutrisi yang siap dikonsumsi oleh akar tanaman. Maka air yang sudah penuh dengan nutrisi tersebut wajib dikendalikan agar tidak tumpah atau hilang percuma, selain itu metode irigasi yang tepat untuk mensuplay nutrisi kepada akar tanaman juga harus tepat.
Banyak jenis instalasi hidroponik dan juga sistem irigasinya, masing masing memiliki kelebihan dan sekaligus kekurangannya. Setiap tanaman juga akan berbeda perlakuannya terkait dengan sistem irigasi.
Dalam sistem hidroponik yang membedakan adalah bagaimana sistem irigasi yang digunakan untuk memberi suplai nutrisi pada tanaman, dan bagaimana teknik pengakaran sebagai penopang pohon.
Bagi pemula hidroponik wajib mencoba menanam dengan instalasi dengan kapasitas tidak terlalu banyak supaya dapat memahami perilaku tanaman dan tidak putus asa jika terjadi kegagalan.
Kali ini kami tampilkan sistem hidroponik sederhana dengan kapasitas 200 lubang tanam dengan sistem NFT (Nutrient Film Technique).
Jagan lupa baca juga: Lima Jenis Instalasi Hidroponik yang Wajib Diketahui
Sistem Hidroponik NFT (Nutrient Film Technique) adalah sistem hidroponik yang mengandalkan sirkulasi air nutrisi ke instalasi hidroponik dengan aliran air tipis sampai diibaratkan setipis kertas film. Sistem NFT ada kemiripan dengan sistem DFT, bedanya pada kedalaman genangan air saja. Sehingga sistem NFT lebih hemat air dibanding dengan DFT karena tidak ada air yang menggenang di instalasi. Sistem NFT lebih hemat air dan nutrisi dibanding sistem DFT. Namun juga ada dampak negatifnya, sistem NFT jika ada gangguan aliran listrik atau pompa maka instalasi terancam kekeringan yang akan berakibat dehidrasi tanaman dan dalam jangka beberapa jam bisa mengakibatkan kematian tanaman.
Instalasi ini cocok bagi pemula dan hobies, biaya juga tidak terlalu mahal, namun penampilannya cukup elegan dan cocok untuk dipasang di halaman rumah.
Spesifikasi:
Sistem : NFT
Instalasi ini menggunakan paralon PPC 2,5 inchi
Panjang paralon 200 cm
Diameter lubang 5 cm
Jarak lubang 11 cm
Pompa : kapasitas 2900 lt/menit
Bak tandon : 80 Liter
Atap : Plastik UV 200 micron
Kerangka : Pipa PPV 1 inchi\
Untuk membuat instalasi seperti ini mudah dikalkulasi, harga paralon ppv mungkin berbeda dari satu kota dengan kota yang lain, namun tidak terlalu banyak. (Slamet Riyanto)